Blogger news

Thursday, May 16, 2013

SHADAQAH

sadaqah
Assalamu'alaikum Wr. Wb
          Hai sahabat dan saudaraku :)

Bagaimana kabarnya ? Baik dong pastinya sahabat dan saudaraku semua :')
          Tidak bosan saya ingin berbagi ilmu dengan sahabat semua.
         Hari ini saya akan berbagi ilmu tentang SEDEKAH.Mungkin kita pernah bertanya pada diri kita sendiri. " Enak an yang kaya dong bisa bersedekah terus" bener tidakk !
Yuk kita simak bersamaCekidotttt ..........


Apa sih sedekah itu !
       Sadaqah atau sedekah (Bahasa Arab: صدقة) adalah pemberian seorang Muslim kepada orang lain secara sukarela dan ikhlas tanpa dibatasi oleh waktu dan jumlah tertentu.        Shadaqah lebih luas dari sekedar zakat maupun infak. Karena shadaqah tidak hanya berarti mengeluarkan atau mendermakan harta. Namun shadaqah mencakup segala amal atau perbuatan baik. Dalam sebuah hadits digambarkan, “Memberikan senyuman kepada saudaramu adalah shadaqah.”                Sahabatku semua sebenarnya sedekah itu bukan hanya mudah di lakukan oleh orang kaya saja, tapi kita juga bisa melakukannya. Malah, kita bersedekah tanpa kita sadari.         Nah ini macam-macam sedekah yang mudah kita lakukan !
  • Tasbih, tahlil dan tahmid

  • Amal ma'ruf nahi mungkar (mengajak atau menganjurkan yang baik dan mencegah hal-hal yang buruk di masyarakat)
  • Selalu tersenyum jika bertemu dengan orang
  • Membantu orang lain
  • Menyingkirkan batu atau gangguan di jalan
  • Menjenguk orang sakit
  • Mekerja dan memberi nafkah pada sanak keluarga
  • mendamaikan dua pihak yang berselisih
  • Hubungan intim suami istri
  • dan berlomba-lomba dalam kebaikan
          Nah itu baru sebagian, masih banyak lagi cara-cara sedekah.
nah asal para sahabat tau, sendi-sendi yang ada di tubuh kita itu perlu kita sedekahi juga lohhhh...sedangkan jumlah sendi yang ada pada tubuh kita itu 360 sendi. Bagaimana kita mensedekahinya padahal banyak kan. tapi itu sangatlah mudah..ni sabda NABI MUHAMMAD SAW :
             "Rasulullah SAW bersabda: “Pada diri manusia itu ada 360 sendi, maka hendaklah ia bersedakah dari setiap tulang itu.  Mereka bertanya: “Siapa kira-kira orang yang kuat akan hal itu ya Rasul?  Nabi bersabda: “Membuang/mengubur ludah dari mesjid, atau membuang sesuatu (yang mengganggu) orang yang lewat di jalan, dan jika tidak mampu, maka dua raka’at dhuha juga cukup bagimu.”  (HR. Ahmad dan Abu Dawud)"
sudah taukan jawabannya, yaitu dua raka'at SHALAT DHUHA :)
              Kesimpulannya sekarang sahabat sudah tau kan bahwa sedekah itu bukan hanya mudah di lakukan oleh orang kaya tapi orang sedrhana dan miskin pun bisa bersedekah. dan semua kebaikan yang dilakukan oleh orang mu'min adalah sedekah. jadi, tanpa kita sadari kita sudah melakukan sedekah.               Sahabat sekalian mari kita perbanyak sedekah kita untuk bekal kita sendiri, meskipun tanpa kita sadari kita sudah melakukan sedekah tapi janganlah kita semua merasa cukup. karena merasa cukup itu hanya akan membuat kita malas.
               Hanya itu yang bisa saya tulis, jika ada kesalahan mohon maaf karena saya hanyalah manusia dan kesempurnaan  hanya milik ALLAH SWT. 

Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Sadaqah      http://ardityawn.wordpress.com/2012/01/19/kotak-amal-celengan/               http://beramal-dengan-ilmu.blogspot.com/2012_03_01_archive.html


Wassalamu'alaikum Wr. Wb

0 comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan baik yang berhubungan dengan artikel dan masukan juga komentar tentang blog ini
komentar yang mengarah ke tindakan spam
akan terhapus atau terjaring oleh spam filter
hargailah orang lain dengan itu kamu akan di hargai :)

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls
Design Downloaded from Free Blogger Templates | free website templates | Free Vector Graphics | Web Design Resources.